NEWS
Loading...

Rabu, 06 Januari 2016




BeritaAFB - Merintis karir sebagai seorang DJ ( Disk Jockey ), Putri Una Thamrin atau yang yang di kenal dengan nama DJ Una , beberapa waktu lalu sukses dinobatkan sebagai TOP 100 Djanes 2015 versi situs asal Britania Raya. DJ Una berhasil tembus di posisi ke 29 dari 100 DJ di dunia.Una mengaku bahwa dirinya bangga atas pencapaiannya selama ini akhirnya membuahkan prestasi yang sangat  membanggakan. "Iya aku akhirnya terpilih, lolos dan berada di posisi 29 DJ Female. Penilaiannya dari United Kingdom (UK)," ujar DJ Una.


Menurut wanita kelahiran Medan, 24 Oktober 1987 silam ini, dengan prestasinya tersebut semakin membuatnya terpacu untuk bisa berkarya lebih baik dan terus maju ke depannya. "Aku sih menilai penghargaan ini sebagai bahan motivasi diriku untuk lebih baik lagi kedepannya . Selain itu, aku juga senang, karena aku mendapat pengakuan internasional yang saat ini menjadi acuan EO dan Club kalau mau ngundang DJ. Dan buat teman lain kan juga memotivasi," tambahnya.


Di samping kebahagiaanya tembus sebagai TOP Djanes 2015, nyatanya banyak dukungan serta semangat dari para fans yang biasa di sebut Unalova . Akan tetapi dengan prestasi itu , masih tetap ada saja sejumlah orang yang justru mencibirnya. Ia mengaku sedih ketika mendengar dan membaca komentar-komentar negatif yang dilontarkan kepadanya




"Selain bahagia, aku sih sebenarnya juga sedang sedih , aku mendengar beberapa komentar dan anggapan negatif. Kadang suka aneh, kenapa prestasi seperti ini masih saja dianggap negatif. Ada yang mempertanyakan 'kok bisa', ada yang bilang 'gak pantes', sedih tentu tapi ya sudahlah," ungkapnya.

Di penghargaan TOP 100 Djanes 2015, nama DJ Una berhasil menembus posisi ke-29, jauh di atas Female DJ lainnya asal Indonesia, DJ Yasmin yang berada di posisi ke-53 hingga Paris Hilton pun jauh berada di posisi peringkat ke-71.



 



"Aku mulai terjun ke dunia DJ di tahun 2011. Saat itu, DJ lagi banyak digandrungi. Senang dan bangga tentunya bisa menjadi pilihan," terang DJ Una.

0 komentar:

Posting Komentar